Unfold Lens: Galeri Fotografi dan Platform Kurasi Berbasis AI

Studi kasus pengembangan aplikasi web full-stack yang skalabel dan berperforma tinggi menggunakan Next.js (App Router), Supabase, dan Cloudflare R2.
Unfold Lens - Hero preview
Unfold Lens Logo
Unfold Lens
Unfold Lens
Hasil kerja Brain Dee Tech untuk Unfold Lens benar-benar di luar ekspektasi. Saya datang dengan konsep galeri AI, dan mereka mengubahnya jadi platform yang super cepat dan profesional. Yang paling saya suka adalah bagaimana setiap halaman terasa ringan. Mereka bukan cuma ‘Developer’, tapi mitra diskusi sejati yang proaktif memberikan masukan teknis untuk membuat semuanya jadi lebih baik. Saya jadi tenang karena tahu fondasi website ini sangat kokoh untuk dikembangkan di masa depan. Keren!

Latar Belakang

Ledakan popularitas AI image generator telah menghasilkan jutaan gambar artistik yang menakjubkan. Namun, karya-karya ini seringkali tersebar di berbagai platform seperti Discord, Twitter, dan forum, tanpa ada satu tempat khusus yang berfokus pada kurasi dan penemuan. “Unfold Lens” lahir dari ide untuk menciptakan sebuah “rumah” yang elegan dan berdedikasi untuk seni AI, di mana pengguna dapat dengan mudah menjelajahi, mengumpulkan, dan berbagi karya visual berkualitas tinggi.

Tujuan

Proyek ini dirancang dengan empat tujuan utama:

  1. Performa Superior: Membangun aplikasi yang terasa instan bagi pengguna, dengan waktu muat halaman yang sangat cepat meskipun menampilkan galeri gambar beresolusi tinggi.
  2. Pengalaman Pengguna Modern: Menciptakan antarmuka yang mulus, interaktif, dan intuitif, memungkinkan pengguna menemukan dan mengelola konten dengan mudah melalui fitur seperti infinite scroll, pencarian, dan filter dinamis.
  3. Arsitektur Skalabel: Merancang fondasi backend dan database yang efisien dan siap untuk menangani pertumbuhan pengguna dan data yang masif di masa depan.
  4. Keamanan Terjamin: Menerapkan model keamanan berlapis dari level database hingga server untuk melindungi data pengguna dan integritas platform.

Solusi

Untuk mencapai tujuan tersebut, kami merancang dan mengimplementasikan arsitektur full-stack yang modern dan terpusat pada efisiensi.

  • Backend & Database (Supabase & PostgreSQL): Inti dari performa aplikasi ini terletak pada penggunaan Fungsi Database (RPC) di PostgreSQL secara ekstensif. Semua query yang kompleks—seperti mengambil feed trending, popular, related images, dan statistik—dienkapsulasi dalam fungsi-fungsi ini. Pendekatan ini secara drastis mengurangi jumlah panggilan ke database (menghindari masalah N+1), memindahkan pekerjaan berat ke server database yang dioptimalkan, dan membuat logika di sisi aplikasi menjadi sangat bersih dan sederhana.
  • Arsitektur Frontend (Next.js App Router): Aplikasi ini sepenuhnya memanfaatkan paradigma App Router. Server Components digunakan untuk rendering awal yang cepat dan SEO-friendly. Untuk bagian yang membutuhkan data sekunder atau berat, saya mengimplementasikan pola Streaming SSR dengan <Suspense> dan preloading data. Ini memungkinkan konten utama halaman muncul seketika, sementara data tambahan seperti statistik atau komentar dimuat di latar belakang, menghasilkan perceived performance yang luar biasa.
  • Interaktivitas & Mutasi Data: Semua aksi yang mengubah data (like, save, upload, hapus) ditangani oleh Next.js Server Actions. Setiap action memiliki validasi keamanan di sisi server untuk memastikan otorisasi dan kepemilikan. Untuk interaksi di UI, saya menerapkan pola Optimistic UI dengan hook useTransition, memberikan feedback instan kepada pengguna tanpa menunggu respons server.
  • Penyimpanan & Infrastruktur: File gambar di-upload secara aman ke Cloudflare R2 menggunakan alur Presigned URL untuk efisiensi dan keamanan. Untuk fitur yang membutuhkan rate limiting seperti download counter, saya mengintegrasikan Redis (via Upstash) untuk menangani penghitungan berfrekuensi tinggi tanpa membebani database utama.
Unfold Lens
Unfold Lens
Hasil kerja Brain Dee Tech untuk Unfold Lens benar-benar di luar ekspektasi. Saya datang dengan konsep galeri AI, dan mereka mengubahnya jadi platform yang super cepat dan profesional. Yang paling saya suka adalah bagaimana setiap halaman terasa ringan. Mereka bukan cuma ‘Developer’, tapi mitra diskusi sejati yang proaktif memberikan masukan teknis untuk membuat semuanya jadi lebih baik. Saya jadi tenang karena tahu fondasi website ini sangat kokoh untuk dikembangkan di masa depan. Keren!

Siap Naik Level Bareng Brain Dee Tech ?

Mulai konsultasikan kebutuhanmu bareng Brain Dee Tech. Gratis! Bangun aset digital yang bikin bisnismu stand out.

Let’s BrainD Your Ideas, Today!

Hubungi Brain Dee Tech